Sakit Langka, Anak 4 Tahun Ini Habiskan 20 Liter Air Sehari





Minum 2 liter sehari terasa sudah cukup, jika dilihat dari sisi kesehatan. Tapi hal ini tidak berlaku bagi Dominic Webster. Dalam satu hari, bocah 4 tahun itu menghabiskan 20 liter air sehari.

Melansir Mirror, Webster menderita penyakit ginjal langka. Kondisi yang membuatnya terus mengalami kehausan setiap saat. Para medis, membutuhkan 4 tahun untuk mendiagnosis bocah laki-laki itu. Mereka mengatakan, kalau Webster menderita diabetes insipidus nefrogenik.

Saat ini, Webster tak hanya minum air dalam jumlah banyak, tapi juga ia harus menjalani diet garam. Ginjal kirinya, hanya berfungsi 10 persen, Tak menutup kemungkinan, jika ia harus menjalani transplantasi ginjal nantinya.

Untuk bertahan, Webster harus menjalani serangkaian operasi. Setiap 6 minggu sekali, ia juga harus mengunjungi dokter spesialis untuk memeriksakan diri.

"Dia harus diet garam, gula, dan protein. Ia minum hingga 20 liter sehari," jelas ibunya.

Sejak bayi, Webster menderita demam, muntah, sakit kepala dan mudah lelah tanpa penyebab yang jelas. Dan baru di usianya sekarang, para dokter baru menemukan penyakitnya.

Follow On Twitter